LPKA Klas I Kutoarjo Terima 7 Mahasiswa Magang Terstruktur MBKM Gelombang 2 dari Prodi Psikologi UMP

    LPKA Klas I Kutoarjo Terima 7 Mahasiswa Magang Terstruktur MBKM Gelombang 2 dari Prodi Psikologi UMP
    Penerimaan Mahasiswa Magang Gelombang 2 UMP

    KUTOARJO - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas I Kutoarjo menerima tujuh mahasiswa Magang Terstruktur MBKM ( Merdeka Belajar Kampus Merdeka) Gelombang dua (2) dari program studi Psikologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Muhammadiyah Purworejo (UMP). Rabu, (03/05/2023).

    Serah terima mahasiswa magang dilaksanakan pada ruang Bimkemas&PA, tujuh mahasiswa magang tersebut yaitu Maula Nur Y, Alfiansyah Fajar Y, Ana Wintantri, Fasihah Azizah, Fadila Dewi Briliantsya, Wahyu risma N , Rani Suryandari diserahkan oleh Kasiyati sebagai dosen pendamping mahasiswa magang.

    Kepala Seksi Pembinaan, Rini Astuti melalui Kepala Subseksi Bimkemas&PA, Dedy Winarto menyambut dengan baik mahasiswa maupun mahasiswi yang akan melaksanakan magang pada LPKA Kutoarjo.

    "Kegiatan magang gelombang satu (1) telah selesai dilaksanakan selama 2 bulan hingga (27/4) lalu, kami menyambut baik mahasiswa magang gelombang dua (2) ini, dalam pelaksanaan magang diharapkan mahasiswa lebih aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan, tampilkan inovasi-inovasi dalam setiap kegiatan", ungkap Dedy.

    Lebih lanjut Dedy juga menjelaskan prosedur pelaksanaan magang selama di LPKA serta job desk dari masing-masing seksi pada LPKA Klas I Kutoarjo kepada mahasiswa.

    Kegiatan magang akan dilaksanakan sampai dengan bulan Juli 2023 sesuai dengan surat ijin magang dari Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah nomor W13.UM.01.01-384 tanggal 16 Maret 2023. (LM).

    kemenkumham_ri ditjenpas kemenkuhamjateng lpkakutoarjo
    LPKA Klas I Kutoarjo

    LPKA Klas I Kutoarjo

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Anak Binaan Sehat, Perawat LPKA...

    Artikel Berikutnya

    Asah Kreativitas Anak Binaan, LPKA Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami